15 Manfaat Air Kelapa Untuk Kesehatan dan Kecantikan Lengkap

Manfaat air kelapa - Air kelapa adalah cairan yang berada di dalam kelapa hijau muda dari buah dari pohon kelapa. Air kelapa dijadikan minuman untuk menghilangkan rasa haus dan dahaga. Selain itu ada banyak manfaat dan khasiat air kelapa yang lainnya di bidang kesehatan dan kecantikan.

Air kelapa telah lama menjadi minuman populer di wilayah tropis. Beberapa negara dan daerah dimana air kelapa populer antara lain adalah India, negara-negara di benua Afrika, negara di daerah Karibia, negara-negara Oceania di Kepulauan Pasifik, pesisir Brasil serta negara-negara di Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

Di Indonesia, air kelapa sangat digemari. Air kelapa sering dijual di pinggir-pinggir jalan dan sering disebut sebagai degan. Minum air kelapa sangat menyegarkan dan juga ampuh untuk menghilangkan rasa haus. Kegunaan air kelapa juga bisa untuk mengganti cairan tubuh.

Apa saja manfaat minum air kelapa setiap hari? Di bawah ini akan dijelaskan 15 manfaat dan khasiat air kelapa, baik manfaat air kelapa muda, manfaat air kelapa tua, manfaat air kelapa hijau dan lain-lain serta tips meminum air kelapa yang menyehatkan.

Manfaat Air Kelapa

Manfaat Air Kelapa


1. Menghilangkan dehidrasi

Anda haus? Minumlah air kelapa, maka rasa haus akan hilang. Fungsi utama minum air kelapa mungkin adalah menghilangkan rasa haus dan dahaga. Dalam kaitan manfaat air kelapa untuk kesehatan, air kelapa juga berfungsi untuk menghilangkan dehidrasi.

Air kelapa telah digunakan untuk mengatasi dehidrasi yang disebabkan oleh disentri, kolera, diare dan flu perut. Minum air kelapa setelah olahraga akan sangat membantu untuk mengisi cairan tubuh yang hilang.

2. Mengandung banyak kandungan gizi

Ada banyak kandungan gizi yang ada dalam air kelapa. Air kelapa mengandung gula dan elektrolit yang dapat menyegarkan secara alami. Selain itu air kelapa membantu memenuhi kebutuhan mineral dan nutrisi yang diperlukan tubuh.

Kandungan lain dalam air kelapa adalah vitamin C, kalsium, asam folat, zat besi, magnesium dan fosfor. Manfaat minum air kelapa juga dapat menggantikan cairan tubuh dengan cepat dan terbukti memiliki kemampuan lebih baik dibandingkan air biasa atau minuman olahraga.

3. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Fungsi air kelapa juga bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh manusia. Air kelapa kaya akan banyak nutrisi seperti riboflavin, niasin, thiamin, piridoksin dan folat yang penting untuk sistem imun atau kekebalan tubuh.

Selain itu air kelapa juga memiliki sifat antibakteri dan antivirus sehingga dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Air kelapa juga mampu melawan infeksi virus seperti virus influenza.

4. Menurunkan berat badan

Air kelapa pun memiliki khasiat untuk menurunkan berat badan. Banyak pakar yang menganggap bahwa air kelapa adalah salah satu cara paling sehat untuk menurunkan berat badan karena merupakan minuman alami dan tidak mengandung bahan kimia apapun. 

Dengan meminum air kelapa, maka perut akan terasa terisi full karena sangat mudah diserap tubuh sehingga akan menunda rasa lapar. Tiap 30 miligram air kelapa hanya mengandung 5,45 kalori dan 1,3 gram gula.

5. Membantu sistem pencernaan

Air kelapa memiliki manfaat untuk membantu sistem pencernaan. Air kelapa mampu mengatasi penyakit yang berhubungan dengan sistem pencernaan seperti diare, konstipasi, cacingan, infeksi kandung kemih, dan gangguan ginjal.

Osmolaritas atau proses perpindahan zat ke larutan lain melalui membran sel semipermeabel pada air kelapa lebih besar dibanding ORS (Oral Rehydration Therapy) yang direkomendasikan WHO untuk pengobatan diare.

6. Memberi manfaat bagi ibu hamil

Air kelapa ternyata juga berguna bagi ibu hamil yang lagi mengandung lho. Manfaat air kelapa untuk ibu hamil pun cukup banyak. Salah satunya air kelapa dapat meredakan gejala morning sickness dan mencegah muntah-muntah.
Kandungan air kelapa seperti elektrolit, kalsium, potasium dan juga sodium berkhasiat bagi ibu hamil. Selain itu, air kelapa juga mengandung vitamin C yang dibutuhkan selama waktu kehamilan bagi ibu hamil.

7. Menjaga kesehatan kulit

Apa saja manfaat air kelapa untuk kecantikan, terutama bagian wajah? Manfaat air kelapa untuk wajah bisa digunakan untuk mengatasi jerawat. Jika memiliki masalah jerawat atau ingin mencegah munculnya jerawat di kulit wajah, kita bisa mengoleskan air kelapa di wajah dan membiarkannya semalaman. 

Air kelapa memang dikenal memiliki sifat untuk memperbaiki. Selain itu air kelapa juga baik untuk kulit dan bahkan dapat diterapkan pada tangan dan kuku juga.

8. Membantu proses awet muda

Manfaat minum air kelapa juga dapat dirasakan untuk membantu proses awet muda. Kandungan sitokinin pada air kelapa adalah salah satu hormon pertumbuhan yang berfungsi untuk mengatur pertumbuhan, perkembangan, dan penuaan sel. 

Sitokinin juga memiliki efek antipenuaan dan dapat menyeimbangkan kadar pH tubuh. Manfaat lain adalah mengurangi risiko penyakit yang berhubungan dengan usia. Untuk itu air kelapa dianggap mampu mencegah penuaan dini.

9. Mengurangi tekanan darah tinggi

Khasiat air kelapa juga berguna untuk mengurangi tekanan darah tinggi. Air kelapa memiliki kandungan seimpang dari elektrolit sehingga dapat digunakan sebagai penyeimbang elektrolit yang ada dalam tubuh. 

Kandungan elektrolit yang tinggi dalam tubuh dapat mengakibatkan tekanan darah tinggi. Dengan konsumsi air kelapa yang sesuai maka tekanan darah tinggi dapat diturunkan.

10. Mengatasi penyakit batu ginjal

Manfaat meminum air kelapa yang lain juga bisa digunakan untuk membantu mengatasi penyakit batu ginjal. Kandungan kalium yang terkandung pada air kelapa bisa membantu proses melarutkan batu ginjal. 

Seperti diketahui bahwa kandungan kalium sangat penting dalam proses alkali urin. Selain itu kalium juga bisa berfungsi untuk mencegah pembentukan batu ginjal.

11. Mengatasi sakit kepala dan migrain

Air kelapa bisa jadi solusi alternatif untuk mengatasi sakit kepala atau migrain. Sakit kepala bisa dipicu oleh dehidrasi, sehingga dengan minum air kelapa bisa menyuplai elektrolit bagi tubuh dan mengatasi dehidrasi.

Kandungan air kelapa yaitu magnesium juga mampu meredakan migrain. Air kelapa pun boleh diminum dalam keadaan perut kosong karena kandungan asam pada air kelapa rendah sehingga aman untuk lambung.


12. Mengontrol diabetes

Khasiat air kelapa yang lain juga bisa digunakan untuk membantu mengontrol diabetes. Jika dikonsumsi secara teratur, maka air kelapa memiliki kemampuan untuk dapat meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh. 

Proses ini akan sangat membantu untuk melebarkan pembuluh darah yang bisa mengecil karena pembentukan plak dan membantu darah mengalir lancar sehingga akan mengurangi diabetes. Hal ini juga membantu untuk melawan aterosklerosis.

13. Mengandung antioksidan

Air kelapa juga memiliki kandungan antioksidan yang cukup baik untuk membantu menghilangkan radikal bebas. Efek racun penggunaan antibiotik dan obat sulfa juga bisa di atasi dengan mengkonsumsi air kelapa. 

Pada saat mengkonsumsi obat, air kelapa juga baik karena akan dapat membantu mempermudah proses penyerapannya.

14. Menurunkan resiko penyakit jantung

Berdasarkan penelitian terbaru yang dilakukan, ada kemungkinan jika manfaat air kelapa juga dapat digunakan untuk menurunkan resiko penyakit jantung. Hal ini dikarenakan air kelapa dapat menurunkan tingkat kolesterol dan trigliserida.

Namun hal ini masih diperdebatkan dan belum terbukti pasti. Masih perlu dilakukan penelitian lebih lanjut untuk benar-benar memastikannya.

15. Mengganti cairan tubuh

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, air kelapa sangat ampuh sebagai penghilang dahaga dan dehidrasi. Air kelapa sangat cocok digunakan sebagai air minum setelah berolahraga karena khasiatnya yang bagus.

Dengan meinum air kelapa setelah olahraga akan sangat membantu untuk mengisi cairan tubuh yang hilang. Hal ini sesuai dengan manfaat air kelapa untuk mengganti cairan tubuh yang hilang akibat aktivitas atau olahraga.

Tips Minum Air Kelapa Untuk Kesehatan


Meski memiliki manfaat untuk kesehatan yang cukup banyak, namun tentu harus ada batasan dalam konsumsi air kelapa. Berikut tips minum air kelapa yang baik dan benar untuk kesehatan agar memperoleh manfaat yang menyehatkan.
  1. Minumlah 1 sampai 2 gelar air kelapa per hari
  2. Konsumsi air kelapa lebih baik di waktu pagi atau siang hari
  3. Jangan minum air kelapa pada malam hari sebelum tidur
  4. Jangan berikan air kelapa pada bayi/ atau balita kecuali dengan saran dokter
  5. Jangan minum air kelapa setiap hari non stop secara berlebihan

Efek Samping Air Kelapa


Meski menyehatkan, namun perhatikan juga efek samping air kelapa. Manfaat air kelapa memang berkhasiat untuk ibu hamil, namun tetap harus mengikuti saran dokter. Konsultasikan terlebih dulu kepada dokter sebelum memutuskan untuk meminum air kelapa.

Air kelapa juga memiliki kemungkinan menurunkan tekanan darah, sekaligus meningkatkan efek obat tekanan darah tinggi. Air kelapa mungkin mengganggu tekanan darah selama dan pascaoperasi. Sebaiknya hindari konsumsi air kelapa dua minggu sebelum jadwal operasi.

Nah demikianlah tips dan manfaat air kelapa untuk kesehatan dan kecantikan. Fungsi air kelapa memang ada banyak, termasuk membantuk pencernaan dan kekebalan tubuh. Dengan konsumsi yang tepat, maka kita bisa mendapatkan khasiat air kelapa dengan maksimal.

Belum ada Komentar untuk "15 Manfaat Air Kelapa Untuk Kesehatan dan Kecantikan Lengkap"

Posting Komentar