Cara Cek Kuota 3 | Sisa Paket Internet Kartu Tri 4G (SMS, Dial, Online)

Cara cek kuota 3 - Bagaimana cara cek kuota kartu 3? Bagi pengguna kartu 3 atau tri, terdapat banyak paket internet Bima Tri yang bisa digunakan. Namun kadang kita lupa berapa sisa kuota internet kita. Untuk itu kita perlu untuk mengecek sisa kuota internet 3 yang kita gunakan, termasuk cek kuota 3 4G yang tersisa.

3 atau tri adalah salah satu perusahaan telekomunikasi besar dan operator seluler terkenal dimana kantor pusatnya terletak di Hong Kong. Terdapat jutaan pengguna tri di seluruh Indonesia. Tri juga menyediakan jaringan internet dengan berbagai layanan dan paket hemat.

Hal ini menjadi fokus lain dari operator 3 selain untuk keperluan telepon dan SMS saja. Selain itu 3 juga telah menyediakan layanan internet 4G. Salah satu strategi dari 3 adalah membuat paket promo internet murah dengan masa aktif lama.

Kebijakan itu membuat kartu 3 digemari. Dengan paket internet besar dan jangka masa aktif lama, tentu menjadi keunggulan kartu 3. Namun terkadang kita lupa bagaimana cara mengecek sisa kuota atau sisa pulsa kartu tri kita.

Mengecek kuota 3 merupakan hal yang penting. Terkadang kita menggunakan paket data secara terus-terusan untuk keperluan seperti internet, main game online atau bersosial media, namun kita tidak tahu sisa kuota data kita.

Akibatnya kita tidak bisa mengontrol kuota data paket internet yang kita miliki. Untuk itu perlu untuk cek paket 3 yang sedang digunakan. Beberapa paket data 3 yang populer misalnya adalah 3 AON (Always On) dan paket unlimited dan promo internet murah lainnya.

Bagi pengguna baru tentu wajar jika tidak tahu cara cek pulsa dan cek kuota 3. Namun pengguna lama ternyata juga banyak yang belum tahu atau lupa tentang cara cek kuota internet 3.

Padahal fitur cek pulsa, cek kuota dan masa aktif sangat penting untuk diketahui pengguna smartphone dan hp dengan operator kartu three.

Berikut ini merupakan info teknologi lengkap mengenai cara cek kuota 3 4G dengan cepat dan mudah beserta cara cek pulsa 3, cara cek nomor 3 dan cara cek masa aktif kartu 3.

(baca juga kode telepon negara)

Cara Cek Kuota 3

Cara Mengecek Kuota 3 (Tri) Lengkap


Ada banyak metode dan cara cek kuota kartu tri, bisa dilakukan dengan dial up, panggilan telepon (layanan voice), lewat SMS, lewat website resmi 3 atau dengan mengunduh aplikasi BimaTri. Berikut adalah cara-cara mengecek kuota 3 selengkapnya.

1. Cara Cek Kuota 3 Lewat Dial Up/UMB


Cara cek pulsa dan kuota 3 lewat dial up atau UMB (USSD Menu Browser) atau SMS interaktif ini mungkin menjadi cara cek yang paling populer dan paling sering digunakan oleh pengguna kartu tri. Cara ini termasuk sangat praktis dan simple serta mudah dilakukan. Selain itu opsi info yang tersedia juga banyak.

Kita tinggal menelepon ke nomor tiga digit yaitu *111#, lalu pilih telepon/call. Kemudian akan banyak opsi, pilih balasan cek pulsa dengan mengetik nomor yang sesuai. Setelah selesai, kita akan mendapat informasi mengenai sisa saldo pulsa dan sisa kuota internet di kartu tri kita.

Langkah Cek Pulsa/Kuota 3 dengan Dial Up/UMB
  • Telepon ke *111#
  • Pilih menu cek pulsa
  • Sisa pulsa dan sisa kuota akan ditampilkan

2. Cara Cek Kuota 3 Lewat Layanan Voice


Berikutnya kita juga bisa mengecek sisa saldo pulsa 3 lewat panggilan suara atau layanan voice. Ketik nomor operator 3 yaitu 111, lalu pilih telepon atau call. Setelah itu tunggu sampai panggilan kita dijawab oleh customer service dari provider kartu 3.

Kita bisa langsung bertanya mengenai informasi yang kita inginkan, baik itu sisa pulsa atau pun sisa kuota 3. Maka sang customer service akan menjawabnya sesuai informasi yang kita tanyakan tersebut.

Cara ini cukup ampuh bagi yang tidak ingin ribet membaca informasi di layar hp, tapi lewat panggilan telepon ke operator service.

Langkah Cek Pulsa/Kuota 3 Lewat Layanan Voice
  • Telepon ke 111
  • Tunggu sampai dijawab customer service kartu 3
  • Ajukan pertanyaan sesuai info yang ingin kita ketahui
  • Customer service akan menjawab info sisa pulsa atau sisa kuota kartu 3

3. Cara Cek Kuota 3 lewat SMS


Cara mengecek kuota 3 lewat SMS menjadi opsi dan alternatif lain yang bisa digunakan. Cara ini termasuk sangat praktis dan simple serta mudah dilakukan. Kita tinggal mengirim SMS ke nomor 234 dengan format info(spasi)data.

Setelah itu akan ada balasan SMS dari 3 (Tri). Balasan SMS berupa informasi yang meliputi no hp tri kita, sisa pulsa, paket kuota internet hingga batas masa aktif kartu tri yang kita gunakan.

Langkah Cek Pulsa/Kuota 3 dengan Mengirim SMS
  • Masuk ke fitur SMS
  • Ketik info (spasi) data, kirim ke SMS ke 234
  • Balasan SMS akan datang dengan info no hp, pulsa, kuota internet dan masa aktif

4. Cara Cek Kuota 3 Lewat Website Tri


Kita juga bisa melakukan cek pulsa dan kuota 3 lewat website resmi 3 (tri). Cara ini sangat cocok bagi yang gemar bermain internet di PC dengan modem atau tethering Wi-Fi. Kita bisa langsung mengecek sisa kuota paket data internet 3 di website dengan cepat dan mudah.

Caranya yaitu dengan membuka website resmi 3 yaitu http://internet.tri.co.id/, setelah itu informasi berupa sisa pulsa dan sisa kuota 3 akan ditampilkan. Cara ini sangat muda digunakan jika kita menggunakan kartu 3 di PC (komputer/laptop).

Langkah Cek Pulsa/Kuota 3 Lewat Website
  • Buka website resmi 3 (http://internet.tri.co.id/)
  • Informasi berupa sisa pulsa dan sisa kuota data 3 akan ditampilkan

5. Cara Cek Kuota 3 dengan Aplikasi Bima Tri


Cara lain yang bisa dilakukan untuk mengecek sisa pulsa dan kuota 3 beserta informasi lain terkait kartu tri kita adalah dengan mengunduh aplikasi Bima Tri. Aplikasi ini merupakan aplikasi resmi yang diluncurkan 3 (tri) untuk memudahkan pelanggan dengan info dan layanan resmi lainnya.

Pengguna bisa mendownloadnya secara free atau gratis. Aplikasi ini bisa dipasang di hp/smartphone (iOS/Android) dan PC (komputer/laptop).

Pengguna bisa melihat informasi lengkap yang berhubungan dengan kartu 3 kita. Info yang ditampilkan di antaranya adalah nomor tri kita, sisa pulsa, sisa kuota data, masa berlaku kartu hingga akses gratis yang tersedia.

Langkah Cek Pulsa/Kuota 3 dengan Aplikasi Bima Tri
  • Download aplikasi Bima Tri di android
  • Daftar sebagai member tri sesuai langkah-langkah yang diberikan
  • Pilih menu profil, maka akan tahu info no hp tri, sisa pulsa, masa berlaku, kuota data dan akses gratis lainnya

Nah itulah info tips dan cara cek kuota kartu 3, biasanya juga dilengkapi dengan info lain seperti cek pulsa 3, cek nomor 3 serta cara cek masa aktif kartu 3 yang tersisa. Semua informasi tersebut bisa diperika lewat beberapa cara, mulai dari dial up/UMB, panggilan telepon, SMS, website hingga dengan aplikasi online BimaTri. Semoga info tips cara tersebut bisa bermanfaat.

Belum ada Komentar untuk "Cara Cek Kuota 3 | Sisa Paket Internet Kartu Tri 4G (SMS, Dial, Online)"

Posting Komentar